Dalam rangka peningkatan kapasitas sumber daya aparatur, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Ambon mengadakan Kegiatan Pelatihan Geographic Information Sistem (GIS) tingkat Tematik yang dilaksanakan di Hotel Everbright, 18-20 April 2018.
Kegiatan yang dianggarkan lewat APBD 2018 ini dibuka secara resmi oleh Asisten 1 Sekretaris Kota Ambon, M. Tupamahu, SH, dan diikuti oleh 22 peserta yang terdiri dari aparatur Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Ambon dan beberapa perwakilan dari SKPD Teknis di Lingkup Pemerintah Kota Ambon.
Kegiatan ini merupakan kerja sama Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Ambon dengan APIK USAID Regional Maluku lewat pendampingan tenaga ahli dalam pengumpulan dan pengolahan data dasar teknis SKPD menjadi sebuah data base geospasial sesuai dengan tugas pokok dan fungsi SKPD.
Selain narasumber dari APIK USAID Regional Maluku, Narasumber juga diundang dari Lembaga Sertifikasi Profesi Geospasial di Jakarta.
Dalam sambutannya yang mewakili Walikota Ambon, Asisten 1 Sekretaris Kota Ambon mengharapkan output dari Kegiatan Pelatihan GIS Tematik ini mampu menghasilkan sumber daya aparatur Pemerintah Kota Ambon yang memiliki kemampuan dalam perencanaan, analisa, pengolahan dan penyajian data spasial (keruangan) secara mandiri pada SKPD masing-masing menjadi sebuah tampilan pemetaan digital berbasis Sistem Informasi Geografis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar